Sejarah Desa

Rintan A 30 April 2014 17:20:39 WIB

 

Terbentuknya Desa Ngestirejo berawal dari terjadinya penggabungan dua kelurahan, yaitu Kelurahan Mendang dan Kelurahan Gatak. Kelurahan Mendang terletak di sebelah utara dan Kelurahan Gatak terletak di sebelah selatan. Terjadinya kelurahan gabungan ini diatur oleh pemerintahdimana kelurahan dengan jumlah penduduknya kurang memenuhi syarat (sedikit) maka kelurahan tersebut harus digabung. Penggabungan dua kelurahan ini terjadi pada hari Sabtu Wage, tanggan 4 Oktober Tahun 1947. Setelah dilaksanakan pengaabungan ini kemudian dilakukan pemilihan Prabot atau Pamong yang dilaksanakan sevara pemilihan melalui angkat tangan. Namun sebelum dilaksanakan pemilihan Prabot atau Pamong ini masa jabatan Bapak Mangundimejo sebagai Lurah berakhir, dan sebagai Tratak atau Pemangku Jabatan Lurah adalah Bapak Ngatmo Utomo Kerjo yang menjabat selama kurang lebih tiga bulan. adapun hasil dari pemilihan tersebut adalah :

  1. Lurah Terpilih adalah Bapak Radijo Pramontjo
  2. Carik Terpilih adalah Bapak Darmosuwito
  3. Pembantu Terpilih adalah Bapak Hadi Susastro

 Sejak terpilihnya Prabot atau Pamong tersebut Kelurahan Gabungan ini kemudian diberi nama "NGESTIREJO".

Kata NGESTIREJO memiliki arti :

        NGESTI     : Gabungan dua Kelurahan yang memanjang dari Utara ke Selatan

        REJO         : Desa yang makmur paramarta, murah sandang pangan, sehat jasmani, rohani, sosial, tebih ing sukerta.

 

Berikut ini adalah nama-nama pemimpin Desa Ngestirejo sejak tahun 1947

NO NAMA TAHUN
 1

 Radiyo Pramonco 

1947 
2

Sastro Sumarno

 
3

Saepan

 
4

H.P. Ristianto, S.Sos 

 
5

Thomas Probowidiarto 

2014

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung