Musrenbangdes Ngestirejo

mimin ngesti 01 Oktober 2019 12:52:39 WIB

Ngestirejo(SIDA). Selasa(01/10/2019). Pelaksanaan Musrenbangdes Ngestirejo dilaksanaan kemarin pagi bertempat di Pendapa Desa Ngestirejo dimulai pada pukul 09.00 WIB. Dengan dihadiri oleh Camat Tanjungsari beserta Forkompimca Tanjungsari, Musrenbangdes ini merupakan forum musyawarah perencanaan pembangunan desa di laksanakan setiap tahun  yang di hadiri oleh seluruh pemangku lembaga-lembaga desa pejabat-pejabat yang berwenang berkumpul dan bermusyawarah untuk mengatasi masalah yang ada di Desa dan untuk menyepakati rencana kegiatan tahun anggaran berikutnya tentunya yang menjadi skala prioritas di Suatu Desa. Suatu pelaksanaan pembangunan yang baik, adalah berawal dari perencanaan yang matang dan baik pula

Musrenbangdes kali ini sesuai dengan judulnya adalah menyusun RKP Tahun 2020 jadi yang di bahas adalah usulan kegiatan untuk tahun 2020. Maksud dan tujuan pelaksanaan Musrenbang ini adalah untuk mempertajam usulan program dan kegiatan prioritas tahun 2020 di Desa Ngestirejo. Pada acara inti yaitu penentuan program prioritas yang dipimpim oleh Bapak Sukijadi selaku anggota LPMD. Selanjutnya peserta musyawarah dibagi menjadi tiga yang kemudian membahas  program-program yang diusulkan dari Musdes dan kemudian dirangking berdasarkan skala prioritas dengan mengacu pada program prioritas Pemerintas Pusat maupun Daerah. Tahapan selanjutnya adalah membentuk tim Penyusun RKP dari desa untuk membawa usulan-usulan tersebut di Musyawarah tingkat kecamatan / musrenbangkec. Tentunya diharapkan agar usulan-usulan tersebut dapat  terealisasi dan terdanai pada tahun 2020 demi kemajuan dan kesejahteraan Desa Ngestirejo.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung