Halal Bihalal dengan Gubernur DIY

mimin ngesti 20 Juni 2019 23:00:55 WIB

Ngestirejo(SIDA). Kamis, 20 Juni 2019 bertempat di Pendapa Sewoko Projo, Kecamatan Wonosari dilaksanakan syawalan bertajuk Silaturahmi dan Halal Bihalal seluruh Instansi dan Lembaga di Kabupaten Gunungkidul dengan Gubernur DIY Sri Sultan Hamengkubuwono X beserta GKR Hemas. Adapun acara diawali dengan pembacaan ayat suci Al Quran oleh ust. Habibullah, S. Ag. Sambutan sekaligus pembacaaan ikrar dibacakan oleh Bupati Gunungkidul, Hj. Badingah didampingi Wakil Bupati H. Immawan Wahyudi. Selain itu juga dihadiri segenap unsur Forkopimda Kabupaten Gunungkidul, Kepala Dinas, Kepala Intansi, Camat, Kepala Sekolah, Kepala Desa, dan Tokoh Masyarakat. Kemudian dilanjutkan dengan sambutan Bupati Gunungkidul, dalam sambutannya Ibu Bupati menuturkan bahwa Gunungkidul merupakan Kabupaten yang perkembangannya sangat pesat dilihat dari munculnya wisata-wisata baru yang menarik wisatawan untuk berkunjung ke Gunungkidul. Setiap tahunnya wisatawan di Gunungkidul terus mengalami peningkatan seiring dengan munculnya wisata-wisata baru, dengan demikian pendapatan dari sektor wisata mampu mengangkat dan menambah kesejahteraan masyarakat Gunungkidul. 

Sambutan selanjutnya oleh Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta Bapak Sri Sultan HB X, disampaikan dalam sambutannya bahwa dengan selesainya kita dalam menjalankan ibadah puasa maka kita kembali ke fitrah atau suci. Masyarakat diminta harus menjaga hubungan antar masyarakat pasca pemilu, dan mengapresiasi perkembangan pariwisata di Gunungkidul. 

 

Acara diakhiri doa bersama yang dipimpin oleh Kepala Kementerian Agama Kabupaten Gunungkidul, Aidi Johansyah dan diakhiri dengan jabat tangan kepada Sri Sultan HB X dan GKR Hemas yang diikuti seluruh tamu undangan yang hadir.

 

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung