Ratusan Warga Menyerbu Mencugan
mimin ngesti 16 Juni 2019 18:51:47 WIB
Ngestirejo(SIDA). Minggu, 16 Juni 2019 pukul 05.00 wib, ratusan warga berduyun-duyun menuju Telaga Mencugan Padukuhan Mendang. Ratusan warga tersebut berasal dari Padukuhan Mendang dan sekitarnya. Mereka membawa berbagai alat seperti condet (jaring ikan dengan gagang bambu berbentuk segitiga) , tampah, kukusan, tutup makanan, dan cething plastik (tempak nasi dari plastik). Setelah semua warga berkumpul perburuan ikan pun dimulai satu persatu warga mulai masuk kedalam air. Adapun jenis ikan yang ada diantaranya Nelem, Tawes, Nila, Tombro, dan satu ikan Bawal berukuran jumbo serta urang (udang kecil-kecil) . Bapak Sudar dari Mendang 3 berhasil mendapatkan ikan Bawal tersebut.
Kegiatan "ngublek" ini adalah rangkaian akhir dari panitia Pemancingan Telaga Mencugan. Rata-rata per orang mendapatkan pagi ini membawa pulang 1kg. Diperkirakan peserta pada pagi ini mencapai hampir 400 orang. Hari ini masyarakat Padukuhan Mendang dan sekitarnya merasa senang dengan kegiatan ini semoga tahun depan makin banyak ikannya.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Aksi Donor Darah #11
- Tradisi Nyadran Pantai Krakal
- Monitoring dan Evaluasi Reformasi Birokrasi Kalurahan
- NOBAR Laga Timnas Indonesia Vs Australia
- PENGUMUMAN LELANG PEMBANGUNAN PENDOPO KANDANG KUDA
- Pengisian SAQ e-Monev Keterbukaan Informasi Publik Tahun 2024
- Informasi Wabah Pandemi Corona di Kalurahan