Logistik Pemilu Tiba di Ngestirejo Kamis Petang dengan Dikawal Pihak Keamanan

mimin ngesti 11 April 2019 18:46:16 WIB

Ngestirejo(SIDA). Logistik Pemilu tiba dikantor Desa Ngestirejo Kamis, 11 April 2019 pukul 18.00 wib. Dalam proses pengiriman logistik tersebut, seluruh surat suara sudah dimasukkan dalam kotak suara yang tersegel. Segel kotak suara ini baru bisa dibuka pada saat hari H pemilihan, oleh petugas di masing-masing TPS dengan disaksikan seluruh pihak yang terkait dengan pelaksanaan pemilu di TPS.

Untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan, pengiriman kotak suara dan seluruh logistik pemilu, mendapat pengawalan ketat dari pihak kepolisian. Demikian juga saat masih tersimpan ditingkat PPS serta proses distribusi TPS, juga akan mendapat pengawalan pihak kepolisian. Berdasarkan jadwal yang sudah ditetapkan KPU,distribusi logistik dari PPS ke TPS, hanya dilakukan 1 hari pada 16 April 2019.

Proses pengiriman diterima langsung oleh ketua dan anggota PPS Desa Ngestirejo. Nantinya selama 6 hari kedepan kotak beserta surat suara yang masih tersegel akan disimpan dikantor Desa Ngestirejo. Untuk penjagaan setiap harinya akan ada petugas piket dari PPS Desa Ngestirejo dibantu oleh Linmas. Dengan demikian akan mencegah dari hal-hal yang akan mengganggu kelancaran Pemilu tahun 2019.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung