Bimbingan Teknis Pengolahan Pangan Lokal oleh Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan DIY
Rintan A 03 Mei 2023 10:51:09 WIB
NGESTIREJO (SIDA Samekta). Dalam rangka meningkatkan nilai tambah pangan lokal serta menumbuhkan penggunaan bahan baku pangan non terigu dan non beras, Pemerintah Kalurahan Ngestirejo, Kapanewo Tanjungsari, Kabupaten Gunungkidul bekerja sama dengan Dinas Pertanian dan Ketahanan Panagna DIY menyelenggarakan kegiatan bimbingan teknik olahan pangan lokal. Kalurahan Ngestirejo memiliki sumber daya alam yang berlimpah salah satunya adalah singkong. Pemerintah Kalurahan Ngestirejo melihat potensi singkong bisa untuk dikembangkan di wilayah ini. Bekerja sama dengan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan DIY, Pemerintah Kalurahan Ngestirejo mengadakan pelatihan pembuatan olahan makanan dari tepung Mocaf. Pelathan ini diselenggarakan pada hari ini Rabu, 3 Mei 2023 di Pendopo Balai Kalurahan Ngestirejo.
Tepung Mocaf memiliki nilai jual yang lebih tinggi dibandingkan singkong. Sumber daya alam ini bisa menjadikan potensi yang dapat meningkatkan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat Kalurahan Ngestirejo. Proses pembuatan makanan dari tepung Mocaf ini adalah membuat Galundeng atau Onde-Onde ketawa, atau roti goreng atau Kue Odading.
Pelatihan dimulai dengan menjelaskan tahapan pembuatan tepung Mocaf oleh narasumber dari Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan DIY. Peserta pelatihan yang merupakan ibu-ibu setempat yang tergabung dalam Kelompok Wanita Tani (KWT) Ngudi Rejeki Padukuhan Jaten, sangat antusias mengikuti bimbingan teknis ini. Dengan alat dan bahan yang disediakan, peserta secara bersamaan melakukan proses pembuatan tepung.
Melalui pelatihan ini, diharapkan masyarakat Kalurahann Ngestirejo dapat membuat tepung Mocaf sendiri dan untuk konsumsi sehari-hari. Jika hal ini sudah terlaksana, pembuatan tepung Mocaf dapat dikembangkan untuk dilakukan produksi secara besar sehingga dapat dimanfaatkan dalam hal ekonomi seperti diperjual belikan.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Aksi Donor Darah #11
- Tradisi Nyadran Pantai Krakal
- Monitoring dan Evaluasi Reformasi Birokrasi Kalurahan
- NOBAR Laga Timnas Indonesia Vs Australia
- PENGUMUMAN LELANG PEMBANGUNAN PENDOPO KANDANG KUDA
- Pengisian SAQ e-Monev Keterbukaan Informasi Publik Tahun 2024
- Informasi Wabah Pandemi Corona di Kalurahan