Apel Gelar Pasukan Gabungan Pengamanan Pemilu 2019 Kecamatan Tanjungsari
mimin ngesti 23 Maret 2019 10:45:42 WIB
Apel gelar pasukan gabungan pengamanan Pemilu 2019 dilaksanakan pagi ini di Mapolsek Tanjungsari. Apel yang dihadiri langsung oleh Camat Tanjungsari, Kapolsek Tanjungsari, Danposranmil Tanjungsari berlangsung dengan lancar, pada acara tersebut turut hadir pula Muspika Kecamatan Tanjungsari, PPK dan Panwaslu Kecamatan Tanjungsari, Satlinmas, Tagana, SAR, Kokam, Banser, Kasi Pemerintahan Desa se-Kecamatan Tanjungsari, serta Dai Kamtibnas.
Apel dipimpin Langsung oleh Camat Kecamatan Tanjungsari Bapak Rahmadian Wijayanto, dalam kesempatannya mengajak seluruh pihak untuk siap siaga dalam mensukseskan Pemilu 2019, dan menekankan bahwa pemilu adalah pesta demokrasi masyarakat Indonesia, oleh karena itu kita wajib ikut serta dalam pengamanan pemilu dan tidak boleh takut dengan adanya gangguan keamanan yang nantinya akan mengganggu jalannya pemilu.
Pada kesempatan yang sama Kapolsek dan Danposranmil menegaskan penyelenggarakan pemilu bukan hanya tanggung jawab KPU selaku penyelenggara, akan tetapi semua masyarakat Indonesia wajib menjaga kelangsungan pemilu agar berjalan lancar tanpa ada gangguan dari pihak manapun guna terciptanya pemilu yang aman dan damai.
Pada kesempatan ini pula peserta mengucapkan Ikrar pemilu damai yang dituntun oleh ketua Panwascam Tanjungsari Agus Setiawan.
Dokumen Lampiran : Apel Gelar Pasukan Gabungan Pengamanan Pemilu 2019 Kecamatan Tanjungsari
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- Aksi Donor Darah #11
- Tradisi Nyadran Pantai Krakal
- Monitoring dan Evaluasi Reformasi Birokrasi Kalurahan
- NOBAR Laga Timnas Indonesia Vs Australia
- PENGUMUMAN LELANG PEMBANGUNAN PENDOPO KANDANG KUDA
- Pengisian SAQ e-Monev Keterbukaan Informasi Publik Tahun 2024
- Informasi Wabah Pandemi Corona di Kalurahan