PENGAMBILAN SUMPAH DAN PELANTIKAN SEKDES DESA NGESTIREJO DIHADIRI KEPALA DP3AKBPMD

Rintan A 18 Oktober 2017 16:54:41 WIB

NGESTIREJO (SIDA Samekta). Sesuai dengan amanat undang-Undang Desa Nomor 6 Tahun 2016 tentang Desa, Peraturan  Menteri  Dalam  Negeri  Nomor  83  Tahun 2015 tentang Pengangkatan dan Pemberhentian Perangkat; Peraturan Daerah Kabupaten Gunungkidul Nomor 12 Tahun 2016 tentang Pengangkatan dan Pemberhentian Perangkat Desa; Peraturan Bupati Gunungkidul Nomor 44 TAhun 2016 tentang Peraturan Pelaksanaan Peraturan Daerah Kabupaten Gunungkidul Nomor 12 Tahun 2006  tentang Pengangkatan dan Pemberhentian Perangkat Desa; serta Keputusan  Kepala  Desa  Ngestirejo  Nomor    22/KPTS/  2017 tentang Panitia Penjaringan dan Penyaringan atau Seleksi Calon Perangkat Desa Ngestirejo Kecamatan Tanjungsari Kabupaten Gunungkidul Tahun 2017, Desa Ngestirejo Kecamatan Tanjungsari Kabupaten Gunungkidul telah melaksanakan seleksi pengisian perangkat desa untuk formasi Sekretaris Desa. Pengisian tersebut telah dilaksanakan pada 11 Oktober 2017 lalu. Purwanti lolos sebagai Sekretaris Desa dan Eri Sunandar lolos sebagai Dukuh.

Dan pada hari ini tanggal 18 Oktober 2017 telah dilaksanakan acara pelantikan untuk jabatan Sekretaris Desa dan Dukuh. Acara prosesi pelantikan perangkat desa dimulai pukul 09.00. Acara diawali dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya yang dinyanyikan oleh seluruh hadirin tamu undangan. Selanjutnya Kepala Desa Ngestirejo  melaksanakan acara Pengambilan Sumpah dan Pelantikan Pengangkatan Perangkat Desa untuk Sekretaris Desa dan Dukuh. Pengambilan sumpah disaksikan oleh Sekretaris Camat Tanjungsari Bapak Eka Prayitno, M.M. dan Ketua BPD Desa Ngestirejo, Bapak Sugiman, serta Rohaniwan Bapak Mustangid, M.A. Setelah diambil sumpah kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara. Kini Purwanti resmi menjadi Sekretaris Desa dan Eri Sunandar resmi menjadi Dukuh Kerjo.

Acara pengambilan sumpah dan pelantikan Perangkat Desa Ngestirejo pada hari ini dihadiri oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana, Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DP3AKBPMD), Bapak Sujoko, S.Sos. M.Si., Camat Tanjungsari, Bapak Rakhmadian Wijayanto, AP. M.Si., Muspika Kecamatan Tanjungsari, dan seluruh Perangkat Desa Desa Ngestirejo serta Lembaga Desa seDesa Ngestirejo.

Sambutan pertama dari Kepala Desa Ngestirejo, Bapak Thomas Probowidiarto. Beliau menyampaikan selamat kepata terlantik, selamat bekerja menjalankan tugasnya, semoga amanah dan dapar melaksanakan tugasnya dengan baik,dan bertanggung jawab. Sambutan kedua dari Kepala DP3AKBPMD, beliau menyampaikan bahwa menjadi Perangkat Desa adalah pekerjaan yang berat. Para terlantik diminta untuk belajar, belajar tidak hanya kepada yang lebih tinggi atau atasan, tetapi juga kepada bawahan atau kepada yang sudah lebih lama menjadi perangkat desa. Sambutan ketiga dari Camat Tanjungsari, beliau menyampaikan bahwa menjadi perangkat desa berarti menjadi orang terdepan di masyarakat.jika nanti ada masyarakat yang membutuhkan, maka ia harus siap kapan pun dan dimanapun.

Setelah acara pelantikan selesai dari peserta yang hadir baik dari DP3AKBPMD, Muspika Kecamatan Tanjungsari, Kepala Desa, Lembaga Desa seDesa Ngestirejo, Tokoh masyarakat dan seluruh tamu undangan yang hadir melakukan ucapan selamat dan jabat tangan kepada terlantik.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung